news
Langganan

Ditegur karena Pakai Sepatu Luar Negeri, Luhut Sebut Jokowi Pemimpin 3 T

by Newswire  - Espos.id News  -  Kamis, 22 Juni 2023 - 22:36 WIB

ESPOS.ID - Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. (ANTARA/Instagram @luhut.pandjaitan)

Esposin, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan mengaku pernah ditegur Presiden Joko Widodo karena tidak memakai sepatu buatan dalam negeri.

Namun Luhut mengaku teguran Kepala Negara asal Kota Solo, Jawa Tengah itu dilakukan dengan santun.

Advertisement

Alih-alih marah karena ditegur atasannya, Luhut malah memuji Jokowi sebagai Presiden 3 T.

Momentum ditegur Jokowi itu diunggah Luhut di akun Instagramnya, Kamis (22/6/2023).

Advertisement

Momentum ditegur Jokowi itu diunggah Luhut di akun Instagramnya, Kamis (22/6/2023).

"Pernah suatu ketika saya ditegur oleh beliau karena jarang sekali memakai sepatu buatan dalam negeri. Kalau boleh jujur, penyebabnya karena modelnya kurang cocok untuk saya," ujar Luhut seperti dikutip Esposin, Kamis (22/6/2023).

Dengan sopan, sambung Luhut, Presiden bertanya kepadanya terkait merek sepatu yang ada dipakainya. Luhut pun menjawab bahwa sepatunya bermerek Salvatore Ferragamo.

Advertisement

"Wah, kalau saya pakainya Nah Project, buatan Indonesia' ucap beliau," kata Luhut.

Melalui cerita singkat itu, Luhut ingin menyampaikan bahwa Presiden Jokowi memiliki kepemimpinan yang sangat baik dan tercermin dari caranya menegur bawahannya.

"Meski beliau selalu berbicara dengan penuh ketegasan dan percaya diri di hadapan para pemimpin negara-negara maju, beliau tetap mengedepankan kesederhanaan, tata krama serta kesantunan kepada siapapun dan kesempatan apapun," puji Luhut.

Advertisement

Bukan sekali ini Luhut memuji Presiden Jokowi.

Dalam banyak kesempatan ia menyebut Indonesia beruntung punya presiden seperti Jokowi.

Tebaran puja puji Luhut itu seirama dengan banyaknya jabatan yang dipegang Luhut selain sebagai Menko Marves.

Advertisement

Luhut mengatakan, sebagai orang yang lama menjadi prajurit TNI, ia mengaku diajarkan asas kepemimpinan adalah 3T, yakni tanggap, tanggon, trengginas.

Tanggap, kata Luhut, adalah seorang pemimpin harus cerdas dan mampu berpikir taktis dalam mengambil keputusan.

Tanggon artinya seorang pemimpin harus punya karakter yang kuat, sedangkan trengginas artinya pemimpin harus punya fisik dan stamina yang paripurna.

"Jika seorang pemimpin punya 3 hal tersebut, maka ia sudah layak disebut punya keteladanan dalam leadership. Dan saya melihat ketiga karakter tersebut dimiliki oleh Presiden @jokowi," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul "Kisah Luhut Ditegur Jokowi Karena Tak Pakai Sepatu Buatan Dalam Negeri"

Advertisement
Abu Nadzib - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif