news
Langganan

KPU wacanakan gunakan e-voting - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id News  -  Jumat, 14 Agustus 2009 - 18:01 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Jakarta--Wacana menggunakan perangkat elektronik untuk pemungutan suara dalam Pemilu 2014 mendatang dibenarkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Abdul Hafiz Anshary.

Penggunaan perangkat elektronik dinilai lebih menghemat anggaran dibandingkan dengan menggunakan surat suara.

Advertisement

"Kalau menggunakan e-voting (electronic voting) jauh lebih menghemat anggaran," kata Hafiz, di sela-sela media forum, di Hotel Grand Melia, Jakarta, Jumat (14/8).

Ia memaparkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Badan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPTIK) untuk membahas hal ini.

Untuk perangkat yang dibuat sendiri dengan bahan lokal, diperkirakan akan memakan anggaran sebesar Rp 1 juta per unit. Jika ditempatkan di seluruh tempat pemungutan suara (TPS) sebanyak 450.000, diperkirakan dibutuhkan anggaran sekitar Rp 2 triliun untuk pengadaan perangkat ini.

Advertisement

"Hasilnya bisa kita ketahui sekalian. Kita perlu sekitar Rp 2 triliun. Itu dihitung insya Allah lebih murah dibanding yang manual," jelasnya.

Pada teknisnya, penggunaan perangkat elektronik ini juga lebih mudah dan praktis dibandingkan manual. Di samping itu, tingkat keamanannya juga lebih terjamin karena menggunakan sidik jari sehingga satu orang tidak mungkin memilih lebih dari satu kali.

"Orang milih dengan menggunakan sidik jari. Begitu masuk ke dalam bilik terus hari itu juga kita langsung online diketahui hasilnya," ujarnya.

Advertisement

Selain itu, tambah Hafiz, hal ini juga mengatasi persoalan logistik pemilu yang selama ini kerap bermasalah. Hafiz menyebut pengiriman surat suara, kotak suara, dan tinta pemilu merupakan salah satu masalah yang luar biasa karena terganjal masalah geografis.

"Setelah dicontreng, pengembalian surat suara dan logistik itu bukan perkara gampang," tambahnya.

kompas/fid

Advertisement
Ahmad Mufid Aryono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : KPU E-voting
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif