news
Langganan

HASIL PILPRES 2014 : Jelang Pengumuman 22 Juli, Prabowo Temui Habibie, Ada Apa? - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Sholahudin Al Ayubbi Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Minggu, 20 Juli 2014 - 00:00 WIB

ESPOS.ID - Prabowo saat wawancara dengan BBC News (youtube)

Esposin, JAKARTA-- Hasil Pilpres 2014 akan diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) 22 Juli. Menjelang pengumuman KPU Rabu (22/7/2014) mendatang, calon presiden (Capres) Prabowo Subianto Sabtu (19/7) mengunjungi mantan Presiden RI, BJ Habibie di kediamannya.

Kunjungan tersebut diakui Prabowo hanya untuk menyambung tali silaturahmi sekaligus untuk meminta wejangan kepada BJ Habibie tentang Indonesia ke depan.

Advertisement

"Tadi kami silaturahim dengan sesepuh. Membicarakan macam-macam tentunya ada wejangan juga tadi," tutur Prabowo usai mengunjungi kediaman BJ Habibie di Jakarta, Sabtu (19/7).

Prabowo mengatakan bahwa Habibie memberinya amanat untuk untuk menjaga rakyat Indonesia dan juga berbagai kepentingan rakyat Indonesia ke depan.

"Ada wejangan, kita harus menjaga kepentingan bangsa dengan rakyat Indonesia. Saya kira begitu," kata Prabowo.

Advertisement

Selain itu, dalam pertemuan yang berlangsung sekitar dua jam setengah tersebut, Prabowo juga mengatakan bahwa Habibie bercerita tentang pengalamannya dan juga tentang timur tengah.

"Banyak ceritanya tentang pengalaman beliau, kunjungan akhir ke Timur Tengah. Perkembangan teknologi banyak sekali yang kita bicarakan," tukas Prabowo.

Advertisement
Advertisement
Rini Yustiningsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif