news
Langganan

DEBAT CAPRES 2014 : Ejek Jokowi Soal Tol Laut, Tweet Fadli Zon Dikritik - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Adib M Asfar Jibi Solopos  - Espos.id News  -  Senin, 16 Juni 2014 - 13:30 WIB

ESPOS.ID - Jokowi (JIBI/Bisnis/dok)

Esposin, SOLO -- Meskipun Prabowo dan Jokowi terlihat lebih akrab dalam debat capres tahap kedua, Minggu (15/6/2014) malam, hal itu tak membuat tensi persaingan kedua kubu makin surut. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, melontarkan ejekan terhadap ide yang dilontarkan Jokowi soal tol laut.

"Tol Laut? Deep tunnel di Jakarta aja ga jelas. Hadeuh kenapa ga tol udara sekalian @jokowi_do2," tulis akun @fadlizon, Minggu malam.

Advertisement

Ejekan ini muncul setelah Jokowi menjawab pertanyaan Prabowo Subianto tentang konsep pembangunan infrastruktur jika terpilih sebagai presiden. Menanggapi pertanyaan itu, Jokowi melontarkan ide pembangunan tol laut dari Sumatera hingga Papua.

"Kalau tol laut ini kita bangun, deep sea port kita bangun di Sumatera, Jawa, Kalimantan Sulawesi, Papua, ini akan memberikan rasa keadilan. Misalnya harga semen di Sumatera, Jawa, dan Kalimantan, akan sama," kata Jokowi dalam debat.

Jokowi juga mengatakan berdasarkan pengalamannya sebagai eksportir, biaya pengiriman barang dari Jawa ke luar negeri justru lebih murah daripada ke Papua. Hal ini menjadi dasar ide membangun sistem tol laut untuk menekan biaya pengiriman barang melalui laut.

Advertisement

Tweet @fadlizon mendapatkan tanggapan beragam. Ada yang sepakat, namun banyak juga yang balik mengkritik. "Bapak belum pernah ke timur? RT @fadlizon: Tol Laut? Deep tunnel di Jakarta aja ga jelas. Hadeuh kenapa ga tol udara sekalian @jokowi_do2," kicau @devadevadeva meretweet kicauan Fadli.

"@fadlizon sepemahaman saya, tol laut itu jalur distribusi dari sabang - papua dengan kapal2 besar. Jadi bukan jalan tol. CMIIW @jokowi_do2," kicau @darudoank.

Advertisement
Advertisement
Adib Muttaqin Asfar - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif