news
Langganan

BURSA SAHAM : Bursa Jepang: Indeks Nikkei Turun 0,23%, Topix Melemah 0,26% - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gita A. Cakti Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Jumat, 29 Agustus 2014 - 07:55 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

Esposin, JAKARTA — Bursa saham Jepang pada perdagangan Jumat (29/8/2014) bergerak melemah. Indeks Nikkei 225 saat pembukaan perdagangan hari ini turun 0,23% ke 15.423,88.

Pada pukul 07.02 WIB atau pukul 09.02 waktu Tokyo jadi melemah 0,3%  ke 15.413,44. Pada pukul 07.02 WIB, dari 225 saham yang ada, seperti yang ditampilkan data Bloomberg, tercatat 46 saham menguat, 159 saham menurun, dan 20 stagnan.

Advertisement

Saham yang memimpin pelemahan adalah Fast Retailing (0,64%), Fanuc (0,96%), Sumitomo Realty (1,54%).

Indeks Tokyo Stock Exchange Tokyo Price Index Topix (Indeks Topix) saat pembukaan perdagangan hari ini melemah 0,26% ke 1.277,35. Dari 1.816 saham yang ada, seperti yang ditampilkan data Bloomberg, tercatat 436 saham menguat, 1.091 saham menurun, 289 stagnan.

Sektor yang memimpin pelemahan adalah kimia (0,44%), makanan (0,55%), saham transportasi (0,17%).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Adib Muttaqin Asfar - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif