news
Langganan

Status Menhan Disebut Untungkan Prabowo Hadapi Debat Capres 2024 - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Newswire  - Espos.id News  -  Kamis, 28 Desember 2023 - 17:07 WIB

ESPOS.ID - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memeriksa pesawat saat serah terima pesawat terbang NC-212i untuk TNI AU di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Menhan menyerahkan lima unit pesawat terbang NC-212i yang dirakit oleh PT Dirgantara Indonesia (DI) kepada TNI AU Skadron Udara 4 Wing Udara 2 Lanud Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

Esposin, SOLO -- Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Akbar Himawan Buchari, menilai latar belakang Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan akan menguntungkan pada Debat Capres 2024 putaran ketiga pekan depan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyelenggarakan debat ketiga menjelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024 pada Minggu (7/1/2024). Adapun tema debat ketiga Pilpres 2024 adalah Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik.

Advertisement

"Materinya tentang pertahanan, keamanan, dan geopolitik. Saya rasa itu tugasnya Pak Prabowo sebagai Menteri Pertahanan," kata Akbar saat ditemui di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (28/12/2023).

Menurut Akbar, Prabowo sudah melakukan beragam persiapan menjelang Debat Capres 2024 putaran ketiga. Mulai dari menyiapkan program yang telah berjalan selama bertugas sebagai Menteri Pertahanan RI.

Advertisement

Menurut Akbar, Prabowo sudah melakukan beragam persiapan menjelang Debat Capres 2024 putaran ketiga. Mulai dari menyiapkan program yang telah berjalan selama bertugas sebagai Menteri Pertahanan RI.

Selain itu, Akbar yakin Prabowo bisa melewati debat ketiga dengan mudah karena Ketua Umum Partai Gerinda itu memiliki segudang pengalaman di dunia militer.

"Kami meyakini Pak Prabowo sudah sangat mempersiapkan ini, sudah melakukan ini, sudah mengimplementasikan, dan nanti akan diberikan ke depan," kata dia sebagaimana dilansir Antara.

Advertisement

"Kita 'kan semua punya karakter masing-masing. Pokoknya kita tunggu kejutan nanti," kata Akbar.

Sebelumnya, pakar politik Universitas Andalas Padang Asrinaldi menilai Calon Presiden RI Prabowo Subianto akan menerima banyak kritik pada debat ketiga yang bertema pertahanan, keamanan, hubungan internal, dan geopolitik.

"Justru Prabowo akan menghadapi sikap kritis dari panelis dan pasangan calon lain," kata Asrinaldi saat dihubungi Antara di Jakarta, Rabu (27/12/2023).

Advertisement

Menurut Asrinaldi, pasangan calon lain akan mengkritisi seluruh kebijakan Prabowo selama menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI.

Beberapa kebijakan, lanjut Asrinaldi, yang mungkin akan dikritisi yakni tentang pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) hingga strategi pertahanan yang sudah dilakukan Prabowo.

Ia mengingatkan kepada Prabowo harus berhati-hati dalam menjawab setiap kritik agar tidak menjadi bumerang untuk dirinya sendiri.

Advertisement
Chelin Indra Sushmita - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif