news
Langganan

Solopos Hari Ini : Tiket Pertama bagi MN X - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Tim Solopos  - Espos.id News  -  Senin, 22 Juli 2024 - 08:04 WIB

ESPOS.ID - Koran Solopos edisi Senin (22/7/2024).

Esposin, SOLO—Harian Umum Solopos edisi hari ini, Senin (22/7/2024), mengangkat headline tentang usaha partai politik mendorong K.G.P.A.A. Mangkunagoro X maju ke Pilkada Solo 2024 kian terang. Pengageng Pura Mangkunegaran itu mendapatkan rekomendasi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) meski belum bersikap secara verbal.

Diberitakan Solopos hari ini, pada Minggu (21/7/2024) sore, Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, resmi menyerahkan surat rekomendasi sebagai calon wali kota (cawali) Solo 2024 kepada Mangkunagoro X. Surat rekomendasi langsung diserahkan Kaesang kepada Mangkunagoro X di Stadion Sriwedari Solo.

Advertisement

Penyerahan surat rekomendasi dilakukan seusai Kaesang dan MN X bertanding sepak bola. Surat rekomendasi itu diserahkan dengan cara yang berbeda dari yang lain. Surat rekomendasi untuk Mangkunagoro X disimbolkan dengan jersey sepak bola bernama Surakarta dan bernomor punggung 1.

”Jadi hari ini sesuai permintaan dan keputusan dari teman-teman DPD [Dewan Pimpinan Daerah] PSI Kota Solo. Saya selalu Ketum PSI ingin memberikan rekomendasi kepada Kanjeng Gusti [Mangkunagoro X] sebagai bakal cawali Solo periode 2024-2029,” tutur dia.

Advertisement

”Jadi hari ini sesuai permintaan dan keputusan dari teman-teman DPD [Dewan Pimpinan Daerah] PSI Kota Solo. Saya selalu Ketum PSI ingin memberikan rekomendasi kepada Kanjeng Gusti [Mangkunagoro X] sebagai bakal cawali Solo periode 2024-2029,” tutur dia.

Jersey itu diberikan Kaesang setelah pertandingan sepak bola bertajuk Derby Santuy di Stadion Sriwedari. Pertandingan itu berakhir dengan kemenangan tim Mangkunagoro X. Pemberian jersey dengan lambang bunga mawar khas PSI itu disambut tepuk tangan oleh orang-orang yang mengikuti prosesi. PSI belum memberikan rekomendasi kepada tokoh yang akan menjadi calon wakil wali kota (cawawali) Solo atau calon pendamping Mangkunagoro X di Pilkada 2024.

Kian Istimewa dengan Waldjinah

Pergelaran Solo Keroncong Festival 2024 di Pamedan Pura Mangkunegaran, Solo, Sabtu (20/7/2024) malam, tak sebatas pertunjukan musik biasa. Festival itu juga menjadi media pelepas kerinduan publik terhadap Si Walang Kekek Waldjinah.

Maestro dan legenda hidup keroncong itu menjadi bintang utamanya. Penampilan live Waldjinah bukan satu-satunya obat kerinduan itu. Lagu-lagu legendaris yang dia ciptakan juga mengalun sepanjang festival melalui suara merdu seniman-seniman musik lainnya yang lebih muda. Penampil pertama pada hari kedua Solo Keroncong Festival 2024 adalah SMKN 8 Solo feat Peni Candra Rini. Mereka tampil membawakan Wedang Katjang ciptaan Waldjinah.

Advertisement

“Berlaku umum satu tahun, nanti dievaluasi, ditambah produknya, diperpanjang lagi,” ujar Moga di Jakarta, Rabu. Akan ada evaluasi terhadap kinerja satgas untuk dilanjutkan kembali atau diselesaikan. Satgas yang mengatasi barang impor ilegal bekerja mulai Jumat (19/7/2024) seperti dilansir Antara. Menurut Moga, pihaknya masih harus berkoordinasi dengan kementerian dan lembaga terkait.

Pembentukan satgas dilakukan setelah Kementerian Perdagangan menemukan barang tidak terdata atau ilegal membanjiri pasar Indonesia. Adapun komoditas yang mendapat perhatian khusus dari satgas adalah tekstil, keramik, alas kaki, pakaian jadi, kosmetik, dan elektronik.

Poster Juga Seni!

”Poster juga seni!” Kira-kira begitu teriakan yang terdengar—seandainya diteriakkan secara verbal—oleh kolektif Warta Rupa, Voice of Civilization, dan Nyalakan Project di arena International Art Exhibition bertema Art Educare #14: Step to Stage bertempat di Galeri Seni Rupa Taman Budaya Jawa Tengah di Kota Solo pada Senin hingga Jumat (15—19/7/2024).

Pameran seni rupa yang diselenggarakan Program Studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret itu menghimpun banyak karya mahasiswa, kolaborasi mahasiswa dengan siswa sekolah dan masyarakat, dan karya-karya kolektif dari berbagai komunitas.

Advertisement

Kolektif Warta Rupa, Voice of Civilization, dan Nyalakan Project yang berbasis di Yogyakarta menyajikan ”seni poster” yang memang berbeda dengan karya-karya seni lainnya yang ditampilkan dalam Art Educare #14: Step to Stage. Karya berjudul Yang Harus Dihancurkan, Yang Dibangun Kembali! dengan aneka media, antara lain, poster, foto, dan spanduk, itu menempati ruang sepanjang 10 meter, selebar empat meter, dan setinggi tiga meter.

Simak berita di Koran Solopos edisi hari ini, Senin (22/7/2024), lewat gawai Anda dengan mengakses koran.espos.id. Untuk memulai berlangganan silakan daftar ke Solopos ID dengan harga mulai Rp9.999. Berlangganan Solopos ID, Anda bisa mengakses berita Koran Solopos lewat gadget, membaca konten khas Esposin yaitu Espos Plus, serta menikmati semua berita di Esposin tanpa gangguan iklan.
Advertisement

Bila ada pertanyaan atau kendala mengenai Solopos ID, Anda bisa mengakses Pusat Bantuan atau menghubungi WhatsApp pusat layanan pelanggan SoloposID di 081548554656.

Advertisement
Rohmah Ermawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif