news
Langganan

Petugas Kebersihan Taman Safari Cisarua Tewas Diterkam Harimau Sumatera - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id News  -  Sabtu, 18 Agustus 2012 - 01:59 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Foto: google image/http://en.indonesian-stuff.com/

Advertisement
JAKARTA -- Seorang petugas kebersihan Taman Safari Indonesia (TSI) tewas diterkam harimau Sumatera. Polisi masih menyelidik kasus ini.

Dari informasi yang diperoleh wartawan dari Polsek Cisarua, Bogor, insiden ini terjadi pada Jumat (17/8/2012), sekitar pukul 15.30 WIB. Korban bernama Junaedi, 32, warga kampung Pakancilan RT 03/ RW 03, Desa Kutam, Kecamatan Megamendung Kabupaten Bogor. Korban diduga tewas di tempat dengan luka parah di bagian kepala dan paha.

"Iya benar, ada orang yang diterkam harimau di Taman Safari Cisarua," ujar salah seorang petugas piket Polsek Cisarua, Bogor, kepada detikcom, Sabtu (18/8/2012), dini hari.

Advertisement

Menurut laporan yang diterima kepolisian, kondisi korban cukup mengenaskan. Beberapa bagian tubuh korban terkoyak. "Kondisi tubuh korban cukup mengenaskan dengan menderita luka berat di tubuhnya," bebernya.

Pihak keluarga sudah mengetahui kejadian tersebut. "Pihak keluarga sudah dihubungi, dan jenazah sudah dimakamkan tadi sore," jelasnya. JIBI/SOLOPOS/dtc

Advertisement
Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif