news
Langganan

Malam Ini Polda DIY Gelar Rekonstruksi Kasus Rezza - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Ujang Hasanudin Jibi Harian Jogja  - Espos.id News  -  Selasa, 6 November 2012 - 13:53 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Massa Koalisi Aksi Solidaritas Untuk Rezza (KASUR) menggelar aksi doa bersama dan menuntut dituntaskannya kasus meninggalnya Rezza Eka Wardhana siswa SMA Dominikus, Wonosari di Simpang Empat Tugu Pal Putih, Jogja, Minggu (4/11/2012). (Desi Suryanto/JIBI/Harian Jogja)

SLEMAN—Untuk mengungkap misteri kematian Rezza Eka Wardhana,Tim Investigasi Polda DIY akan menggelar rekonstruksi, Selasa (6/11/2012) malam nanti.

Advertisement

Kabid Humas Polda DIY AKBP Anny Pudjiastuti mengatakan, rekontuksi dilakukan guna memperoleh pembuktian peristiwa laka lantas yang menyebabkan pelajar kelas 2 SMA Dominicus itu meninggal dunia.

"Penting dilakukan rekontruksi untuk melengkapi penyidikan sehingga nanti diketahui apa yang sebenarnya terjadi dalam peristiwa itu" katanya, Selasa (6/11/2012).

Rekontruksi akan dilakukan sekitar pukul 20.00 WIB di Jl.Brigjen Katamso, tepatnya depan gedung DPRD Gunungkidul. Ditambahkan Anny, rekontruksi juga dialkukan untuk memperoleh keterangan apakah pengamanan saat itu sesuai dengan prosedur atau tidak.

Advertisement

Selesai rekontruksi, kata Anny, pihaknya dalam waktu dekat akan melayangkan surat permohonan outopsi jenazah Rezza kepada pihak keluarga. "Dari Outopsi dapat diketahui apakah dari kekerasan, pemukulan atau jatuh yang menimpa dik Rezza" tandasnya.

Advertisement
Advertisement
Sumadiyono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif