news
Langganan

Dibuka Melemah, Kurs Rupiah Pagi Ini Rp13.388/US$ - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Renat Sofie Andriani Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Senin, 9 Januari 2017 - 08:55 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/Bisnis/Dok)

Kurs rupiah hari ini dibuka melenah 17 poin atau 0,13%.

Esposin, JAKARTA-- Nilai tukar rupiah dibuka melemah 0,13% atau 17 poin ke Rp13.388/US$ pada perdagangan hari ini, Senin (9/1/2017).

Advertisement

Sebelumnya, rupiah berakhir melemah tipis 0,03% atau 4 poin ke posisi Rp13.371/US$ setelah diperdagangkan pada kisaran Rp13.323 – Rp13.395/US$, Jumat (6/1/2017). Pelemahan rupiah ini terjadi saat pergerakan indeks dolar AS yang menguat menjelang rilis data nonfarm payroll AS malam nanti.

Indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,14% atau 0,14 poin ke level 101,66 pada pukul 16.06 WIB.

Sementara itu, mata uang di kawasan Asia Tenggara terpantau bergerak mixed. Baht Thailand melemah 0,05%, ringgit Malaysia menguat 0,24%, dolar Singapura melemah 0,41%, dan peso Filipina menguat 0,12%.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Haryo Prabancono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif