news
Langganan

Dewan Pakar AMIN Dorong Penerapan Cuti Melahirkan bagi Ayah - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Newswire  - Espos.id News  -  Minggu, 14 Januari 2024 - 16:09 WIB

ESPOS.ID - Pasangan capres cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, saat berkunjung ke Ponpes Lirboyo, Jambu, Kabupaten Semarang, Minggu (24/12/2023). (Solopos.com-Hawin Alaina)

Esposin, SOLO -- Dewan Pakar Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) mendorong penerapan cuti melahirkan bagi ayah.

Anggota Dewan Pakar Timnas AMIN, Achmad Nur Hidayat, mengatakan, mekanisme penerapan aturan tersebut akan didorong melalui Peraturan Menteri Ketenagakerjaan atau melalui kesepakatan dengan DPR.

Advertisement

"Ya tentunya kalau AMIN bisa menang, misalkan bisa menjadikan peraturan sebagai peraturan menteri, itu akan didorong situ. Tapi kalau seandainya melibatkan DPR, tentunya harus ada mekanisme kesepakatan bersama dengan DPR," katanya, saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (13/1/2024).

Ia mengatakan saat ini aturan terkait cuti untuk ayah memang sudah ada di Indonesia. Namun petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) masih belum terperinci.

Oleh karena itu dalam menerapkan kebijakan ini, AMIN akan menggandeng pakar kesehatan dan psikolog agar aturan terkait cuti melahirkan bagi ayah bisa berjalan optimal.

Advertisement

"Kira-kira berapa lama pendampingannya juga termasuk untuk ibu, pasti ada studinya, dua bulan, atau tiga bulan nanti dilihat," ujarnya sebagaimana dilansir Antara. 

Advertisement
Chelin Indra Sushmita - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif