news
Langganan

BUS VS TRUK: Awak Bus Harapan Jaya dan Truk Belum Bisa Diperiksa - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos Dtc  - Espos.id News  -  Selasa, 7 Agustus 2012 - 09:21 WIB

ESPOS.ID - Korban luka tabrakan bus Harapan Jaya dirawat di lantai (JIBI/SOLOPOS/detikcom)

SIDOARJO-- Awak Bus Harapan Jaya dan truk yang terlibat kecelakaan di Trosobo, Sidoarjo, Jawa Timur, selamat meski menderita luka-luka. Setelah kesehatannya pulih, polisi akan memeriksanya.

Advertisement

"Sopir dan kenek kedua kendaraan ini masih dirawat di rumah sakit," kata Kapolres Sidoarjo, AKBP Marjuki di RS Anwar Medika Krian, Selasa (7/8/2012) pagi.

Dua sopir dan dua kenek itu adalah Subali bus dan Basroni kenek bus. Keduanya dirawat di RS Anwar Medika Krian. Sementara Ariwidodo sopir truk dan Sanuri kenek truk. Keduanya dirawat di RS Siti Khodijah Sepanjang.

"Keempat orang ini mengalami luka berat dan harus dirawat intensif," kata Marjuki.

Advertisement

Setelah dirawat, kedua sopir kendaraan ini akan segera diperiksa polisi. "Mereka akan kita periksa sebagai saksi lebih dahulu. Semuanya masih belum diketahui identitasnya," pungkas Marjuki.

Sementara dari pantauan, korban luka yang dirawat di RS Anwar Medika terpaksa dirawat di lantai. Sebab mereka tidak kebagian tempat tidur.

Advertisement
Advertisement
Arif Fajar Setiadi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif