news
Langganan

AKTIVIS BANTUL DITEROR : Mobil Milik Seorang Guru di Bantul Ditembak - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Bhekti Suryani Jibi Harian Jogja  - Espos.id News  -  Minggu, 28 September 2014 - 18:46 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (sillyscenes.com)

Harianregional.com, BANTUL- Aktivis yang kerap mengkritisi kebijakan pemerintah Kabupaten Bantul diteror tembakan peluru.

Kejadian itu dialami Zahrowi, Pegiat Forum Peduli Pendidikan Kabupaten Bantul. Ia menceritakan, pada Sabtu (27/9/2014) dinihari, kaca mobil pick up miliknya hancur setelah ditembak orang tak dikenal. Zahrowi baru mengetahui kejadian itu saat hendak Sholat subuh.

Advertisement

"Yang jelas kejadian itu di atas jam satu dini hari. Pas subuh saya hendak sholat, saya lihat kaca mobil saya sudah hancur," ujarnya, Minggu (28/9/2014).

Zahrowi dan penghuni rumahnya di Desa Sumbermulyo, Bambanglipuro awalnya memang mendengar suara kaca aneh pada Sabtu dini hari.

Namun tidak mengira bila itu adalah tembakan senjata yang menghancurkan kaca mobilnya. "Awalnya kami kira cuma angin yang meniup atap," paparnya.

Advertisement

Atas kejadian itu, guru SD di Bambanglipuro itu akhirnya melaporkan kasus ini ke petugas polisi setempat. Siang harinya, polisi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dari olah TKP itu ditemukan satu butir peluru tembaga.

Advertisement
Advertisement
Nina Atmasari - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif