news
Langganan

AKSI SWEEPING : Aksi Sweeping di Kemlayan Solo Bikin Resah, Polisi Belum Tahu - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Rudi Hartono Jibi Solopos  - Espos.id News  -  Minggu, 16 Februari 2014 - 20:45 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Esposin, SOLO -- Warga Kampung/Kelurahan Kemlayan, Serengan, Solo, mempertanyakan peran polisi dalam mengatasi maraknya aksi sweeping oleh kelompok tak dikenal di kawasan itu. Namun, aparat Polsek Serengan mengakun tak pernah mendapat informasi tentang aksi sweeping itu.

Warga Kemlayan berinisial Sk, mengatakan warga setempat memilih tak membalas perbuatan mereka. Pasalnya, warga tak mau membuat masalah menjadi lebih besar. Ia mempertanyakan peran polisi. Ia menyebut, aksi sweeping tersebut sudah berlangsung lama. Namun, imbuh dia, polisi tak pernah tanggap atas permasalahan tersebut.

Advertisement

Terpisah, Kapolsek Serengan, Kompol Edy Sulistiyanto, saat dimintai konfirmasi Esposin, Minggu (16/2/2014), mengklaim pihaknya telah berpatroli di seluruh penjuru Serengan, setiap malam. Salah satu tujuan patroli itu adalah untuk mengantisipasi aksi sweeping.

Ia mengaku selama ini kondisi Serengan kondusif. Terkait maraknya aksi sweeping di Kemlayan, Edy mengaku tak pernah mendapat informasi atau laporan warga. “Selama ini Serengan kondusif. Kami pun intensif menggelar operasi pekat [penyakit masyarakat] setiap hari. Informasi itu segara kami tindaklanjuti,” terang Edy mewakili Kapolresta Solo, Kombes Pol. Iriansyah.

Aksi sweeping yang kembali marak mencerminkan tidak adanya efek jera, meski sembilan pelaku sweeping di Solo yang ditangkap aparat Polresta Solo, Februari tahun lalu, telah dihukum tujuh bulan penjara. Hakim Pengadilan Negeri (PN) Semarang menilai mereka telah bersengkongkol untuk melakukan pelanggaran, sebagaimana diatur dalam Pasal 169 KUHP.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Adib Muttaqin Asfar - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif