news
Langganan

LONGSOR BOGOR : Tim DVI Polda Jabar Terjun ke Lokasi Tambang Longsor - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Dika Irawan Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Rabu, 28 Oktober 2015 - 14:15 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Longsor Bogor terjadi pada area penambangan ilegal yang mengakibatkan 12 penambangan tertimbun di dalamnya.

Esposin, JAKARTA - Tim Disaster Victim Identification Kepolisian Daerah Jawa Barat diterjunkan ke area tambang PT Antam Pongkor, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menyusul tertimbunnya belasan penambang ilegal di area tersebut.

Advertisement

Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Dokter dan Kesehatan Polda Jabar Komisaris Besar Pol. Priyo Kuncoro.

"Iya betul, kami sedang bergerak ke sana dibantu Kapolsek Nanggung, Bogor," katanya saat dihubungi, Rabu (28/10/2015).

Priyo mengatakan bila korban sudah ditemukan, akan dikumpulkan di lokasi untuk proses identifikasi. Untuk data antemortem korban, pihaknya sudah mengantonginya.

Advertisement

"Kamilah yang akan melakukan identifikasi. Kami sudah stand by di sana. Yang belum, kami juga mencari," kata dia.

Seperti diwartakan, 12 penambang emas terjebak timbunan longsor di kawasan Gunung Pongkor, di Lubang Kunti Sisi Blok Gunung Butak, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (26/10/2010) lalu.

Belasan penambang itu tertimbun di dalam lubang sedalam 50 meter, lebar 50 centimeter.

Advertisement
Advertisement
Rohmah Ermawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif