news
Langganan

KPH Gundih siapkan tanaman kesambi dampingi jati - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id News  -  Sabtu, 21 Mei 2011 - 11:19 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Grobogan (Esposin)--Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Gundih Kabupaten Grobogan siapkan bibit pohon kesambi sebagai tanaman pendamping jati di areal Perhutani KPH Gundih di tahun 2011. Diharapkan kesambi akan menjadikan kawasan hutan lebih heterogen.

“Kondisi hutan yang heterogen tidak mudah terserang penyakit. Selain itu keberadaan tanaman kesambi juga menjadi sumber makanan burung. Selain itu bisa sebagai pakan lebah hutan (bee forage),” jelas Administratur/KKPH Gundih Ir H Abdul Hasan MSi kepada wartawan, Jumat (20/5/2011).

Advertisement

Kedepan, menurut Abdul Hasan, tanaman kesambi akan ditanam sebanyak 20 persen dari total tanaman jati yang ditanam di areal hutan KPH Gundih. “Saat ini KPH Gundih telah menyiapkan 1.711.592 bibit kesambi. Sedang luas lahan hutan 1094 hektare mayoritas akan ditanami jati seluas 1017,8 hektare, dan sisanya ditanami dengan jenis rimba campur (Mahoni, Gmelina, Trembesi, Kepuh),” ungkap Abdul Hasan.

Soal penanamannya, Abdul Hasan menjelaskan, nantinya tanaman kesambi schleichera oleosa akan ditanam pada larikan tanaman kelima atau jumlahnya  20 persen dari total tanaman Jati.

(rif)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Tutut Indrawati - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : KPH Gundih
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif