news
Langganan

JOKOWI PRESIDEN : Kali Pertama JK Sambangi Kantor Transisi, Ini yang Mau Dibicarakan - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Akhirul Anwar Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Kamis, 28 Agustus 2014 - 16:30 WIB

ESPOS.ID - Jusuf Kalla (JIBI/Solopos/Antara/dok)

Esposin, JAKARTA -- Wapres terpilih Jusuf Kalla (JK) untuk kali pertama menyambangi Kantor Transisi Jokowi-JK di Jl. Situbondo No. 10, Menteng, Jakarta Pusat. Dengan kawalan ketat Paspampres tiba di lokasi pukul 15.45 WIB.

Menaiki sedan Mercedez-Benz bernomor polisi B 1178 RFT, JK keluar dan menyapa wartawan yang menunggu sejak tiga jam sebelumnya. Mengenakan kemeja batik biru lengan panjang, JK menolak memberikan keterangan soal pertemuannya.

Advertisement

"Entar dulu lah," kata JK sambil tersenyum dan melambaikan tangan kepada wartawan, Kamis (28/8/2014). Kedatangan Jusuf Kalla (JK) disambut Deputi Kantor Transisi Andi Widjajanto yang kemudian masuk ke ruang pertemuan.

Menurut Andi, pertemuan sore ini juga dihadiri presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah fraksi partai politik koalisi pendukung Jokowi-JK di DPR. Materinya tentang ruang fiskal RAPBN 2015 yang bisa dimasuki untuk memuluskan program pemerintahan Jokowi-JK.

Selain itu, tim transisi akan menyampaikan lima opsi kelembagaan pemerintahan mendatang kepada Jokowi. Jumlah kementeriannya bermacam-macam dengan segala konsekuensi anggaran dan menghindari tumpang tindih kebijakan.

Advertisement

Lima opsi itu, pertama status quo dengan 34 kementerian, opsi dua 27 kementerian, opsi 3A 20 kementerian, 3B 20 kementerian, opsi empat 27 kementerian, serta opsi kelima menggabungkan opsi pertama dan opsi keempat. Dalam pertemuan dengan Jokowi-JK, tim transisi menunggu arahan dari keduanya untuk berproses hingga Oktober mendatang untuk mengambil keputusan. "Masih akan berproses keputusannya bisa diambil Oktober," kata Andi Widjajanto.

Advertisement
Advertisement
Adib Muttaqin Asfar - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif