news
Langganan

Dua tahun terakhir, ekspor mebel terus anjlok - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id News  -  Sabtu, 16 Januari 2010 - 10:07 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Solo (Espos)--Dalam jangka waktu dua tahun terakhir, realisasi ekspor mebel terus mengalami penurunan. Kondisi ini berbeda dengan dua komoditas unggulan lain yakni tekstik dan produk tekstil (TPT) dan batik yang justru mengalami kenaikan.

Dari surat keterangan asal (SKA) yang diterbitkan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Solo, realisasi ekspor mebel tahun 2007 sebesar 5.235.293,52 kilogram turun menjadi 4.340.172,47 kilogram pada 2008. Dan turun lagi pada 2009 menjadi 3.145.920,57 atau anjlok hingga 27,52%.

Advertisement

Untuk nilainya pun terus menurun dari US$ 11.970.810,99 menjadi US$ 9.154.571,55 dan turun lagi menjadi US$ 7.512.232,38. Sementara itu, realisasi ekspor TPT tahun 2009 naik tipis dari tahun 2008 yakni dari 1.913.386,69 kilogram menjadi 2.129.509,58 kilogram.

Tetapi, nilainya mengalami penurunan dari US$ 22.715.295,94 menjadi US$ 22.413.636,67. Penurunan nilai ekspor yang cukup drastis terutama untuk produk mebel, disampaikan Kabid Perdagangan Disperindag Kota Solo, Eko Prajudhy, disebabkan karena masih terkena dampak krisis global tahun 2008. Tetapi, ditahun 2010 nanti kedua komoditas dagang unggulan Soloraya itu optimis bisa meningkatkan realisasi ekspornya, kendati kedua industri tersebut dihadang pasar bebas Asean-China Free Trade Area (AC-FTA).

Seperti yang disampaikan Ketua Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) Soloraya, David R Wijaya. Optimisme ini disampaikan, karena pada triwulan IV tahun 2009, ekspor mebel terus mengalami perbaikan.

Advertisement

Sebelumnya, ia pun menyampaikan target kenaikan ekspor mebel tahun 2010 ini sebesar 10%. Terkait pelaksanaan AC-FTA, David menyampaikan bahwa produk mebel dalam negeri sudah biasa bersaing dengan produk China terutama di pasar global.

"Dan untuk menghadapi AC-FTA, industri mebel perlu mengembangkan produk dengan menggunakan bahan-bahan yang China tidak punya."

Kabid Perdagangan Luar Negeri, Disperindag Kota Solo, Nurul Umam S pun menyampaikan, terkait mulai membaiknya ekspor mebel di akhir tahun 2009. Yakni, sejak November-Desember. Tetapi, terkait pelaksanaan AC-FTA, Nurul meminta terutama pada kalangan industri TPT untuk tidak terlalu khawatir dengan serbuan produk China.

Advertisement

Karena, lanjut Nurul, dari Permenkeu No 235/PMK.011/2008 Tentang Penetapan Tarif Bea Masuk dalam Rangka AC-FTA, masih ada beberapa produk tekstil dan garmen dengan kode perdagangan tertentu, masih ada yang dikenai bea masuk berkisar 5%-15%. haw

Advertisement
Indah Septiyaning Wardani - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Anjlok Ekspor Mebel
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif