news
Langganan

Demo Laskar Merah Putih di Kebubes Malaysia ricuh - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id News  -  Senin, 16 Agustus 2010 - 16:08 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Jakarta--Demo Laskar Merah Putih di Kedubes Malaysia ricuh. 50-an demonstran terlibat aksi dorong-dorongan dengan anggota Polri yang berjaga-jaga di depan kantor Kedubes yang berada di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta.

Kericuhan berawal saat 5 anggota Laskar Merah Putih berusaha masuk ke kantor kedutaan, Senin (16/8).

Advertisement

Pihak kedutaan sebenarnya mau menerima kelimanya, syaratnya, bendera Merah Putih yang dipasang di pagar kedutaan diturunkan.

Namun Laskar Merah Putih menolak permintaan itu. Akhirnya mereka ditolak masuk ke Kedubes Malaysia. Adu mulut pun terjadi.

Suasana memanas saat seluruh demonstran mendesak ke pintu masuk kedutaan. 30-an Polisi yang berjaga-jaga di lokasi mencoba meminta demonstran mundur. Namun bukannya mereda, para demonstran terus merangsek.

Advertisement

Situasi makin panas saat salah satu anggota Laskar Merah Putih berteriak mengaku dipukul.

"Woi, jangan pukul-pukul!" kata salah satu demonstran. Teman-temannya pun langsung memanas dan terus merangsek ke arah pintu masuk kedutaan.

Hingga pukul 15.45 WIB, aksi dorong-dorongan masih terjadi. Pintu kantor Kedubes Malaysia tertutup rapat. Jalur lambat Kuningan ke Menteng ditutup, dipindahkan ke jalur cepat. dtc/nad

Advertisement
Advertisement
Nadhiroh - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif