news
Langganan

BURSA SAHAM : Sempat Melemah Saat Pembukaan, IHSG Berbalik Menguat - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Aprianto Cahyo Nugroho Jibi Bisnis  - Espos.id News  -  Rabu, 12 Juli 2017 - 10:30 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). (Dok/JIBI/Bisnis)

Bursa saham Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Rabu (12/7/2017), dibuka dengan pelemahan.

Esposin, JAKARTA -- Indeks harga saham gabungan (IHSG) berbalik menguat pada awal perdagangan hari ini, Rabu (12/7/2017).IHSG dibuka melemah tipis 0,03% atau 1,85 poin di posisi 5.771,47, dan berbalik menguat 0,35% atau 19,99 di level 5.793,32 pada pukul 9.21 WIB.

Advertisement

Adapun pada perdagangan Selasa (11/7/2017), IHSG ditutup menguat tipis 0,03% atau 1,82 poin ke level 5.771,33. Sebanyak 110 saham bergerak menguat, 43 saham bergerak melemah, dan 395 saham stagnan dari 557 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pagi ini.

Seluruh sembilan indeks sektoral IHSG bergerak menguat dengan dorongan utama dari sektor tambang yang naik 0,71%, diikuti sektor peoperti yang menguat 0,55%. Indosurya Sekuritas memprediksi IHSG hari ini masih akan bergerak menguat dengan sentimen positif dari rilis consumer confidence

Kepala Riset William Surya Wijaya mengungkapkan IHSG akan bergerak di level 5.747 – 5.852. Dia mengatakan IHSG terlihat masih bergerak dalam rentang konsolidasi wajar dengan potensi penguatan yang masih terlihat cukup besar, mengingat dalam rentang jangka panjang IHSG terlihat nyaman berada dalam jalur uptrend.

Advertisement

Adapun rilis data perekonomian ttg consumer confidence yg diprediksi ada peningkatan akan menjadi salah satu sentimen positif terhadap pergerakan IHSG jangka pendek. "Hari ini IHSG berpotensi menguat," tulisnya dalam riset.

Sementara itu, nilai tukar rupiah terpantau menguat 0,122 atau 30 poin ke Rp13.360 per dolar AS pada pukul 09.21 WIB.

Saham-saham yang menguat pada awal perdagangan:

BBRI +0,68%
HMSP +0,26%
MABA +25,00%
BBNI +0,72%
Advertisement
Saham-saham yang melemah pada awal perdagangan:
BBCA -0,82%
UNVR -0,42%
ASII -0,29%
MAYA -2,86%

Sumber: Bloomberg
Advertisement
Jafar Sodiq Assegaf - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif